Rumah Sintesis berita Manajemen hotel Pendidikan orangtua-anak Mobil hidup Peristiwa game Hiburan Kehidupan Bisnis Teknologi Pakaian fashion Olahraga Perumahan Brigade Budaya Kesehatan Makanan Cerdas Keuangan Pendidikan

Dorong Kaesang jadi Cagub Jakarta, Airlangga Dinilai Ingin Senangkan Jokowi

2024-07-14 HaiPress

JAKARTA,KOMPAS.com - Pengamat politik dari Universitas Esa Unggul Jamiluddin Ritonga menilai,Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto ingin merebut hati Presiden Joko Widodo dengan mendorong putra bungsu Jokowi,Kaesang Pangarep,menjadi calon gubernur Jakarta.

Menurut Jamiluddin,Airlangga ingin menunjukkan kesan bahwa ia adalah orang terdepan dalam mengusung keluarga Jokowi di pentas politik.

"ABS (asal bapak senang),karena wacana mendorong Kaesang maju Pilgub Jakarta kesannya hanya untuk menyenangkan Jokowi. Airlangga terkesan ingin menunjukkan paling terdepan dalam mengusung keluarga Jokowi," ujar Jamiluddin kepada Kompas.com,Minggu (14/7/2024).

Menurut dia,sikap serupa ditunjukkan Airlangga ketika mengusung putra sulung Jokowi,Gibran Rakabuming Raka,pada Pemilihan Presiden 2024 serta menantu Jokowi,Bobby Nasution,pada Pilkada Sumatera Utara 2024.

Baca juga: Tiba-tiba,Golkar Sodorkan Jusuf Hamka Dampingi Kaesang pada Pilkada Jakarta

Jamiluddin menilai,hal ini ironis karena Golkar punya kader yang layak dicalonkan pada pilkada,tetapi Airlangga mengutamakan keluarga Jokowi.

Golkar sebelumnya sempat mempertimbangkan tiga kadernya,Ridwan Kamil,Erwin Aksa,dan Ahmed Zaki Iskandar,untuk dicalonkan sebagai calon gubernur Jakarta pada Pilkada 2024.

"Celakanya,Airlangga jadi menomorduakan kadernya dan mendahulukan keluarga Jokowi. Padahal,Golkar selama ini dikenal punya banyak kader yang mumpuni dan sangat layak menjadi gubernur," kata dia.

Sebelumnya,Airlangga mengungkapkan bahwa Golkar menyiapkan pengusaha Jusuf Hamka untuk mendampingi Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep untuk maju pada Pilkada Jakarta 2024.

Baca juga: Golkar Dinilai Ceroboh Dorong Duet Kaesang-Jusuf Hamka di Jakarta

Airlangga menyebut opsi itu bakal diambil apabila Kaesang bersedia maju di Jakarta.

"Untuk mendukung tadi Mas Kaesang,seandainya beliau memilih Jakarta,saya siapkan kader Golkar yang sudah malang melintang di infrastruktur,yaitu Babah Alun (Jusuf Hamka)," ujar Airlangga dalam jumpa pers di DPP Golkar,Jakarta Barat,Kamis (11/7/2024).

Sementara itu,Wakil Ketua Umum PSI Andy Budiman menyebutkan bahwa belum ada kesepakatan antara Golkar dan PSI untuk menduetkan Kaesang dan Jusuf Hamka pada Pilkada Jakarta.

Andy menyatakan,Kaesang juga belum mengambil sikap apapun terkait keputusan apakah dirinya akan maju pada pilkada atau tidak.

“Sampai saat ini,Ketua Umum DPP PSI Mas Kaesang Pangarep belum mengambil keputusan terkait rencana maju di dalam pilkada. Kita tidak akan terburu-buru dan akan mencermati situasi politik dan mendengar suara masyarakat terkait hal ini,” kata Andy,Jumat (12/7/2024).

“Selain itu,Mas Kaesang juga menyampaikan di depan media bahwa Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan tetap rasional menjatuhkan pilihan berdasarkan survei. Dan sementara ini Kang Emil yang juga kader Golkar menempati peringkat pertama,” ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Penafian: Artikel ini direproduksi dari media lain. Tujuan pencetakan ulang adalah untuk menyampaikan lebih banyak informasi. Ini tidak berarti bahwa situs web ini setuju dengan pandangannya dan bertanggung jawab atas keasliannya, dan tidak memikul tanggung jawab hukum apa pun. Semua sumber daya di situs ini dikumpulkan di Internet. Tujuan berbagi hanya untuk pembelajaran dan referensi semua orang. Jika ada pelanggaran hak cipta atau kekayaan intelektual, silakan tinggalkan pesan kepada kami.
© Hak Cipta 2009-2020 Jaringan Jurnal Indonesia      Hubungi kami   SiteMap